Pengikut

Jumat, 29 Mei 2009

PUPUK ORGANIK TINGGI KANDUNGAN KALIUM (K) BUATAN SENDIRI

Dalam merawat tanaman sebenarnya klita bisa memanfaatkan fasilitas dari alam tidak hanya tergantung pada buatan pabrik ,Untuk membuat pupuk organic dengan kandungan K tinggi yang diaplikasikan lewat daun. bahan yang kita gunakan mudah sekali di dapati apalagi didaerah pedesaan dan daerah dekat pasar tradisional, bahan yang di gunakan 5 kg sabut kelapa dan 100 liter air.

Dan cara membuatnya sangat mudah sabut kelapa di cacah /di potong-potong dan masukkan kedalam drum kemudian di isi air kemudian tutup rapat diamkan selama kurang lebih dua minggu sampai air rendaman berwarna cokelat kehitaman kemudian kita saring, pupuk organic cair sudah jadi. untuk pemupukan selain yang diaplikasikan lewat daun juga ada yang aplikasikan lewat akar untuk membuatnya pun tidak sulit bahan juga mudah didapatkan. Bahan yang digunakan untuk membuat pupuk kanduang kalium tinggi yaitu Kayu, ranting, sekam atau jerami padi secukupnya cara pembuatannya cukup dengan membakar semua bahn tersebut sampai menjadi abu kemudian kan biarkan sampai dingin dan pupuk pun siap digunakan, Bagaimana masihkan kita harus tergantung semua dengan pupuk buatan pabrik atau mencoba karya sendiri, selanjuatnya tinggal terserah anda. Moga bermanfaat


4 komentar:

Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Universitas Serambi Mekkah Banda Aceh mengatakan...

Mohon informasi lebih lanjut mengenai kandungan yang terdapat dalam sabut kelapa! dalam hal ini berhubungan dengan kadar Calsium (Ca)



Eka Dharma Putra Fao
Mahasiswa Teknik Lingkungan
Universitas Serambi Mekkah (USM)
Banda Aceh


k+f4o-

Lukisan Abstrak mengatakan...

thank you informasi nya,.....

semoga beranfaat bagi diri ku,...

iniakubukankamu mengatakan...

Sabut kelapa yang di maksud apakah yang sudah kering atau yang masih basah?

Andri KIswantoro mengatakan...

Sukron infonya...

Posting Komentar

ENTRI POPULER

 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Angga Leo Putra